EDARAN IBADAH ROMADLON KAPANEWON BANTUL

EDARAN IBADAH ROMADLON KAPANEWON BANTUL


Kepada Yth.:
Segenap kaum muslimin dan muslimat 
Di Kap BANTUL

Berkenaan dengan pelaksanaan  ibadah di bulan Ramadlan,  kami atas nama Pemerintah Kapanewon Bantul menyampaikan beberapa hal sebagai berikut:
1. Pandemi covid-19 mulai bisa terkendali dengan makin turunnya angka kesakitan dan tingkat keparahannya.  Karenanya kaum muslimin dapat melaksanakan ibadah sebagaimana mestinya seperti puasa, takjilan, sholat tarawih, tadarus, kultum, sholat  Idul Fitri, dan ibadah lainnya dengan tetap mengutamakan disiplin PROKES pencegahan covid-19, terutama pakai masker dan jaga jarak
2. Khusus peringatan Nuzulul Qur'an,  Buka Bersama  dan takbir keliling bisa  dilaksanakan dengan cara sederhana tanpa ada kerumunan jama'ah yang berlebih.
3. Mengingat masih banyaknya jama'ah yang mengalami permasalahan ekonomi, di mohon dari takmir ada skema bantuan untuk mereka dalam rangka memakmurkan jama'ah.
4. Kondisi yang baik ini bisa di capai salah satunya karena adanya vaksinasi. Karenanya di mohon para jama'ah yang belum vaksin agar SEGERA  melakukan vaksinasi yang disediakan gratis di PUSKESMAS,  kecuali bagi mereka yang karena kondisi kesehatan belum memungkinkan.
5. Vaksin murni masalah KESEHATAN untuk meningkatkan imunitas tubuh. Tidak ada hubungan dengan madzab keagamaan tertentu yang manfaatnya kembali kepada umat, baik personal.maupun komunal.

Demikian semoga kita semua diberikan kemudahan, kesehatan dan kesejahteraan lahir dan bathin.
Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya yang baik selama ini.

PANEWU


DRS. FAUZAN MU'ARIFIN